Kebijakan Mutu
Manajemen Lembaga Sertifikasi Produk Center for Certification of Qualities and Commodities (LS-PRO CCQC) mempunyai komitmen untuk memberikan jasa sertifikasi yang terpercaya dan tidak memihak.
Manajemen LS-PRO CCQC menjamin bahwa jasa sertifikasi dilaksanakan sesuai persyaratan SNI ISO/IEC 17065:2012 serta mempunyai komitmen untuk senantiasa meningkatkan efektifitas sistem manajemen secara berkelanjutan.
Sistem Manajemen Mutu LS-PRO CCQC dikembangkan dan ditulis dalam dokumen mutu dan dijamin bahwa kebijakan dan persyaratan mutu didokumentasikan, dimengerti serta dilaksanakan oleh semua personil LS-PRO CCQC.
Produk Analisis & Sertifikasi
| No | Kriteria Tenaga Ahli | Tarif per hari efektif di lapangan (Rp) |
|---|---|---|
| 1. | Peneliti dengan jenjang fungsional Peneliti Madya dan Utama | 3.000.000 s/d 4.500.000 |
| 2. | Peneliti dengan jenjang fungsional Peneliti Pratama dan Peneliti Muda | 2.000.000 s/d 2.500.000 |
| 3. | Staf Teknis (Teknisi) | 1.750.000 s/d 2.000.000 |
| No. | Jenis Layanan Laboratorium Penguji Pra Panen. |
|---|---|
| 1. | Analisis tanah dan daun untuk rekomendasi pemupukan tanaman kopi dan kakao. |
| 2. | Pengujian jaringan tanaman |
| 3. | Pengujian pupuk |
| 4. | Pengujian kualitas air |
| 5. | Pengujian benih kopi, kakao dan penutup tanah |
| 6. | Pengujian nematoda, hama dan penyakit. |
| No. | Jenis Layanan Laboratorium Penguji Pasca Panen |
|---|---|
| 1. | Mutu biji kopi sesuai SNI 01-2907:2008 |
| 2. | Mutu biji kakao sesuai SNI 2323:2008/AMD-1:2010 |
| 3. | Pengujian mutu cita rasa produk kopi dan kakao |
| 4. | Pengujian kimia biji kakao dan kopi (ochratoxin, cafein, aflatoxin dan aroma) |
| 5. | Jenis Layanan Lab Pasca Panen |
| No. | Jenis Layanan Laboratorium Penguji Alat dan Mesin |
|---|---|
| 1. | Pengujian mesin pengering kopi dan kakao. |
| 2. | Pengujian mesin sangrai kopi dan kakao serta mesin sortasi biji kopi dan kakao. |



